LATIHAN SOAL
Mata Pelajaran : Pkn
Kelas : VII
Jawablah pertanyaan – pertanyaan berikut ini !
1. Pepatah mengatakan dimana bumi berpijak disitu langit dijunjung, artinya dimanapun manusia hidup dan bertempat tinggal, disitu Ia akan terikat sebuah tatanan atau peraturan.
a. Sebutkan jenis norma yang berlaku dalam masyarakat !
b. Sebutkan sumber dan sifat dari masing – masing norma tersebut !
c. Sebutkan tujuan norma yang berlaku dalam masyarakat !
2. Disamping berlaku norma, berlaku pula kebiasaan dan adat istiadat.
a. Jelaskan apa yang dimaksud kebiasaan itu !
b. Jelaskan pula apa yang dimaksud dengan adat istiadat !
3. Berilah minimal 5 contoh penerapan norma dalam kehidupan sekolah !
4. UUD 1945 pasal 1 ayat 3, dinyatakan bahwa Indonesia adalah Negara hukum.
a. Jelaskan yang dimaksud dengan Negara hukum itu !
b. Sebutkan ciri – ciri Negara hukum !
c. Sebutkan tata urutan peraturan perundangan RI menurut UU No. 10 th. 2004 !
5. Sebutkan dan jelaskan 4 pihak yang terlibat dalam proses penegakan hukum di Indonesia !
-= o O o =-
0 komentar:
Speak up your mind
Tell us what you're thinking... !